Kerjasama TCS dengan ABS
Traction Control System
Sistem kontrol traksi (TCS) adalah fungsi dari system elektronik pengendalian beberapa roda yang memiliki kecepatan tidak rata pada salah satu sisi roda dengan bantuan ABS akibat bertemu dengan jalan yang tidak rata.
Cara kerja TCS bersama ABS
Electronic Control ABS memberikan informasi kepada Engine Control Unit machine (ECU) untuk menganalisa perbedaan kecepatan pada beberapa roda dan memerintahkan modul ABS untuk melakukan pengereman secara paksa.
ECU akan memerintahkan koil untuk mematikan pengapian.
ECU akan memaksa drive by wire untuk menutup katup throttle.
ECU akan menonaktifkan selenoid jika menggunakan turbocharger.
Kelebihan TCS
Menjaga kestabilan berkendaraan baik itu lurus dijalan rusak dan saat memasuki tikungan. Hal yang paling penting menjaga irama perputaran keseluruhan roda baik lurus ataupun saat berbelok.
Kelemahan TCS
Perangkat begitu rumit, banyaknya komponen membuat harga mahal dan membutuhkan bantuan ABS
ABS
Fungsi Anti-lock Braking System (ABS) adalah sistem pengereman roda menggunakan irama sesuai kecepatan dengan tidak terkunci (roda tidak berhenti berputar) agar tetap menjaga rotasi pada bagian permukaan jalan.
Komponen ABS
Sensor kecepatan -> Mendeteksi percepatan dan perlambatan
Modul Pump and Valve -> Alat hidrolik membantu membuka dan menutup katup tekanan oil kepada silinder caliper brake
Electronic Control -> Alat yang membantu mengendalikan katup hidrolik berdasarkan signal sensor gerak. Modul akan memerintahkan menutup katup oil bila roda berhenti berputar secara tiba-tiba dan modul akan memerintahkan membuka katup pump ketika roda masih berputar.
Penyebab Kerusakan ABS
Paling sering terjadinya kerusakan ABS karena adanya sumbatan pada katup
Motif bergigi tertutup tanah / tidak rata pada sensor sehingga tidak dapat membaca nilai suplai daya yang diperlukan.
Kelebihan dan Kelemahan ABS
Kelebihan ABS; dapat menjaga hukum fisika gaya gerak tetap berjalan dengan baik.
Kelemahan ABS; Modul Pump dan Valve sering tersumbat dan macet, bocor. Tidak fleksibel saat digunakan di jalan menurun. Seseorang terampil tidak perlu perangkat ini.
Understeer adalah posisi kemudi mengalami kurang berbelok sesuai arah yang dinginkan. Pada momen ini lah TCS akan menghambat pembakaran serta merespon menutup throttle body dan ABS akan mengendalikan pengereman roda belakang sisi sebelah kanan.
Oversteer adalah posisi kemudi mengalami kelebihan berbelok akibat terjadinya kondisi slip roda belakang RWD. Kondisi ini sangat akan memicu TCS untuk melakakan pada dua roda belakang serta roda depan sebelah kiri agar menghambat mobil kelebihan berputar.
Comments